smkkrian2.sch.id | Lomba Kompetensi Siswa Tingkat Provinsi Teknik dan Bisnis Sepeda Motor – Rabu (24/4) SMK Krian 2 Sidoarjo mendapatkan kesempatan menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan acara Lomba Ketrampilan Siswa (LKS) Tingkat Provinsi Jawa Timur untuk kompetensi keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor.
Acara yang akan diselenggarakan hingga hari Jumat ini diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari berbagai SMK di Jawa Timur. Seperti Ponorogo, Tulungagung, Kediri, Situbondo, Banyuwangi dan masih banyak yang lainnya. Pada hari pertama, kegiatan diselenggarakan dalam 7 shift/session, dimana tiap shift terdiri dari 3 peserta.
Sebagai awal kegiatan, dimulai dengan briefing atau pengarahan dari pihak penanggung jawab lomba, Bapak Kelik dari SMK PGRI 2 Ponorogo serta dewan juri dari P4TK VEDC Malang. Honda MPM Motor, dan Asia Motor Malang.
Para juri menjelaskan tentang peraturan-peraturan kepada peserta selama kegiatan berlangsung. Kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi atau tanya jawab. Acara dilanjutkan dengan sesi pengundian nomor urut lomba. Sesudah pembagian nomor, para peserta ditempatkan di ruang terpisah dengan pendampingnya. Peraturan pada lomba ini sangat ketat, karena para peserta dan pendamping tidak diperbolehkan ada interaksi, untuk peserta yang sudah mengikuti kompetisi bahkan dipisahkan dengan peserta yang masih menunggu jadwal bertanding.
SMK Krian 2 sebagai penanggung jawab lokasi berusaha memberikan yang terbaik bagi kelancaran acara LKS Provinsi yang merupakan agenda tahunan ini. Dengan memiliki tempat praktek bersertifikasi dari Astra Honda Motor, sudah dapat dipastikan bahwa spesifikasi tempat sangat memenuhi persyaratan untuk lomba ini.
Hari ini, materi yang yang dilombakan ada 6; 3 Praktek Meja General, dan 3 Praktek Meja Electrical atau Kelistrikan. Diantaranya yaitu : pengenalan baut, bore dan silinder, serta test remote response. Sedangkan untuk electrical ada battery dan sistem pengisian, instalasi sein motor, dan motor starter electric.
You might also like
More from Kegiatan Sekolah
Sosialisasi Program Praktik Kerja Lapangan (PKL) Kepada Orang Tua dan Wali Peserta Didik kelas XI SMK Krian 2
Sosialisasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan kegiatan yang di lakukan oleh sekolah untuk memberikan gamaran dan penjelasan kepada …
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA (LDKS) SMK KRIAN 2 PERIODE 2024-2025
Pelaksanaan Kegiatan LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) OSIS SMK Krian 2, yang dilaksanakan pada hari Jum’at-Minggu, tanggal 25-27 …
Pembekalan PKL Gelombang 2 untuk Kelas XI dari PT Karya Bintang Mandiri dan PT Kirana Commercial Kitchen sebelum Kelas XI melakukan program PKL di dunia kerja
Pembekalan PKL (Praktik Kerja Lapangan) merupakan suatu kegiatan yang dilaksanakan untuk mempersiapkan peserta didik sebelum nantinya disalurkan ke tempat …