Sidoarjo, 3 Oktober 2020
Untuk pertama kalinya Universitas Negeri Surabaya menunjuk SMK Krian 2 sebagai lokasi pelaksanaan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) ke II tahun 2020/2021. Hal ini tentunya menjadi suatu kehormatan tersendiri bagi SMK Krian 2. PLP II ini dilaksanakan mulai tanggal 3 Oktober hingga 11 November 2020 yang diikuti oleh 36 mahasiswa dari berbagai prodi.
Diantaranya yaitu :
- S1 Pendidikan dan Kepelatihan Olahraga
- S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan rekreasi
- Pendidikan Bahasa Inggris.
- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
- Pendidikan Administrasi Perkantoran.
Semua mahasiswa dan mahasiswi tersebut dibawah bimbingan Dosen Pendamping Ibu Durinda Puspasari, S.Pd., M.Pd. Dalam sambutannya, kepala SMK Krian 2, Bapak Indra Wahyu Suliswanto,M.Pd memberikan pesan kepada para mahasiswa agar dapat melaksanakan Program ini dengan baik, bukan hanya sebagai formalitas saja meskipun dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini sehingga mereka mendapatkan pengalaman yang bermanfaat yang nantinya dapat diterapkan ketika mereka telah memasuki dunia pendidikan yang sesungguhnya.
Selain itu, beliau juga berpesan agar para mahasiswa dapat mengikuti ritme kerja di SMK Krian 2 yang mengedepankan disiplin dan soft skill.
Kegiatan ini ditutup dengan pengenalan para guru pamong yang akan membimbing para mahasiswa selama pelaksanaan PLP II di SMK Krian 2.
You might also like
More from Campus Visit
4 Kampus Swasta Jaring Mahasiswa Baru dari SMK Krian 2
#CampusVisit2020 Tahun Baru, Harapan Baru. Hari pertama mereka masuk sekolah, mereka disambut oleh 4 perguruan tinggi swasta yang siap menjaring calon …