SMK Krian 2 telah menjalin kerjasama dengan PT United Motor Centre (UMC) Surabaya pada program keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO). Kerjasama ini disebut Link and Match, yang diawali dengan Sinkronisasi Kurikulum yg menghasilkan kurikulum yang sesuai dengan industri. Kemudian dilanjutkan dengan Pemagangan guru.
Pemagangan guru ini diikuti oleh 4 orang guru TKRO yakni Aryanto Basuki, S.Pd, Hari Suratman, S.T, Hari Subiyanto, S.T, dan Ach. Ari Rizky, S.Pd. Pemagangan dilaksanakan selama 30 hari dan bertempat di PT United Motor Centre (UMC) Surabaya. Setelah melaksanakan pemagangan, guru2 tsb disertifikasi oleh divisi Training Center UMC dengan predikat kompeten.
Acara pada Sabtu (16/1) lalu ini diawali dengan sambutan oleh kepala SMK Krian 2, dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat kepada peserta pemagangan, dilanjutkan dengan penyampaian saran, pesan dan kesan dr SR Manager PT UMC Bapak Bambang Sugiono.
Beliau memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada SMK Krian 2 khusunya peserta pemagangan dan sertifikasi atas perjuangan dan kegigihan mereka demi memajukan SMK Krian 2 untuk menghasilan lulusan yg siap pakai di dunia kerja. Selanjutnya, beliau juga berharap agar kerjasama ini dapat berlanjut kedepannya.
You might also like
More from Kerjasama Industri
SMK KRIAN 2 SIDOARJO menerima Program CSR (Corporate Social Responsibility) dari FIF Group Sidoarjo 2 sebagai bentuk kerja sama Link And Match 8+i .
SMK KRIAN 2 SIDOARJO menerima Program CSR (Corporate Social Responsibility) dari FIF Group Sidoarjo 2 sebagai bentuk kerja sama Link …
Kerjasama Entrepreneurship Program dengan PT. SEPANJANG PANGAN LESTARI
Dokumentasi Kerjasama Entrepreneurship Program dengan PT. SEPANJANG PANGAN LESTARI. Kerja sama ini bertujuan untuk mendidik peserta didik smk …
DOKUMENTASI TANDA TANGAN MOU SMK KRIAN 2 DENGAN KADIN JATIM
SMK Krian 2 Sidoarjo menguatkan sinergi dengan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Provinsi Jawa Timur untuk Link and Match …